Type data dan variabel tidak dapat dipisahkan dari bahasa pemrograman. Semua bahasa pemrograman pasti mempunyai cara penulisan variabel dan tipe datanya. Tipe data sendiri merupakan jenis data yang tersimpan dalam variabel, Sedangkan variabel merupakan tempat menyimpan data. Variabel sifatnya berubah ubah tergantung kita mengisinya.
Cara Membuat Variabel di Python
Untuk membuat variabel di python dapat ditulis seperti ini:
Nama_Variabel = [Nilainya]
Karena kita belajarnya melalui android khususnya menggunkan termux ( Terminal Linux ). Maka ada 2 cara untuk membuat programnya bisa membuat file python dengan ekstensi .py atau langsung di termuxnya. Untuk mencoba kode python yang sederhana bisa langsung di termuxnya saja baru jika kode yang kita buat panjang bisa dibuat file python.
Cara Install Python di Termux
pkg install python
Untuk menjalankan python langsung di termux langsung saja ketik:
python
Maka termuxnya akan berubah menjadi:
Membuat variabel python di termux
Contohnya:
variabel = "ini isinya"
Ketika di enter maka variabel dengan nama variabel tersebut sudah bernilai. Untuk menampilkan isi variabel dapa menggunkan fungsi print. Maka akan jadi seperti ini:
>>>print(variabel)
ini isinya
>>>
Jika kalian suka dengan mentimpan dulu ke file python maka penulisanya akan seperti ini:
variabel = "ini isinya"
print(variabel)
Simpan kode tersebut misalkan jadi file test.py untuk menjalankanya di termux kalian harus arahkan directory termux kalian ke folder tempat di simpannya file python tersebut. Untuk lebih jelasnya Baca: Tentang Cara Akses Directory di Termux.
Menjalankan File Python di Termux
Jika directory termux kalian sudah berada di file yang sudah diinginkan maka untuk menjalankan file pythonnya jadi:
python [nama_file.py]
Jika mengambil dari contoh akan menjadi:
$ python test.py
ini isinya
Aturan Penulisan variabel python
Dalam penulisan variabel itu tidak sembarang tidak semua karakter bisa dibuat variabel berikut aturan penulisan variabel python:
Nama variabel tidak boleh sama dengan kata fungsi dasar python Misalnya: if, else, while, dsb.
Tidak semua karakter bisa dibuat untuk menjadi nama variabel yang boleh cuma huruf,angka dan garis bawah (_) Misalnya variabel yang boleh: nama, nama1, _nama, dsb.
Karakter pada variabel python bersifat case sensitif artinya antara nama variabel dengan huruf kapital dan huruf kecil itu dibedakan. Misalnya NAMA dengan nama itu berbeda.
Tipe Data Python
Dalam bahasa pemrograman biasanya ada 3 tipe data. Begitupun dengan python juga mempunyai 3 tipe data yaitu:
1.Tipe Data Teks atau String
Untuk mengisi nilai variabel dengan teks kalian harus menggunka tanda petik bisa tanda petik tunggal ataupun ganda contohnya: ('....same text....') dan sampai tiga tanda petik contohnya: (' ' '.....same text....' ' ') atau (" " "....same text....." " "). Contoh Varibelnya:
nama = "Jujun Jamaludin"
nama = 'Jujun Jamaludin'
nama = """Jujun Jamaluidn"""
2.Tipe Data Angka
Seperti halnya matematika tipe data pemrograman juga ada angkanya seperti ada anga bilangan bulat, Pecahan ,Persen dsb. Untuk mengisi variabel dengan angka tidak perlu menggunkan tanda petik. Misalnya:
Sebenarnya tipe data ini bisa menggunkan tipe data angka karena nilai tipe data ini hanya ada 2 yaitu TRUE bernilai satu dan FALSE bernilai nol. Contohnya:
benar = true
#maka jika variabel benar tersebut di print akan menghasilkan angka 1
Selanjutnya apa?
Itulah pembahasan mengenai variabel dan tipe data di python versi satu. Untuk selajutnya kalian bisa membaca: